Pilihan Menarik Paket Liburan Akhir Tahun
Written By Unknown on Monday, December 7, 2015 | 3:13 PM
Sebentar lagi akhir tahun akan tiba, sudah ada rencana liburan bersama keluarga dan teman terdekat? Berikut ini adalah rekomendasi destinasi wisata akhir tahun untuk Anda.
Ho Chi Minh City
Pergilah ke Vietnam maka Anda akan dihibur dengan keindahan alam sekaligus keindahan cahaya ibu kotanya di malam hari. Beberapa objek wisata Vietnam yang bisa Anda kunjungi adalah Chu Chi Tunnel (sebuah ruang bawah tanah yang sangat sempit dan gelap yang dulunya digunakan untuk tempat bersembunyi dari penjajah), Presidential Palace, Notre dame Cathedral Basilica, Ben Than Market, dan masih banyak lagi.
Singapura
Akhir tahun selalu berkaitan dengan liburan panjang dari Natal sampai tahun baru. Saatnya ke Singapura dan sekitarnya untuk menikmati keindahan dekorasi natal di siang dan malam hari.
Bangkok-Pattaya
Thailand sangat kental dengan budayanya. Berbagai bangunan kuno yang berdiri kokoh indah menambah keunikan negara ini. Anda juga bisa kunjungi banyak night market di Thailand yang sangat menakjubkan di malam hari.
Ubud
Menikmati alam terbuka dengan nuansa pedesaan di Bali pasti bisa jadi agenda liburan akhir tahun yang menyenangkan. Ubud adalah salah satu daerah di Bali yang menawarkan keindahan alam yang masih asri.
Belitung
Belitung memiliki ciri khas pemandangan yang sangat mengagumkan dengan bebatuan raksasa di pantainya.
Labels:
DALAM NEGERI,
HOLIDAY,
LUAR NEGERI,
UNIK
Post a Comment